Hari Minggu, 24 Februari 2008. Rame-rame pada pergi ke Kidzania, salah satu tempat main anak yang terbaru dan ter'wah' di Jakarta. Tempat main anak ini merupakan tempat bermain bagi anak dimana anak bisa sekaligus belajar tentang kehidupan orang dewasa (mulai dari kerja bangunan, kerja di restoran, sampai menjadi dokter). Sekaligus, bagi yang belum pergi ke Pacific Place (mal baru di Jakarta) buat ngelihat-lihat gimana sih si mal baru buka ini.
Kidzania ada di lantai 6 Pacific Place. Kalo aku bilang, gedungnya itu mirip-mirip kayak Burj Al-Arab di Dubai (bentuk perahu layar gitu). Di dalamnya ada dua tingkat. Diisi dengan stand-stand permainan, restoran, toko.
Permainan disana pada umumnya bisa dimainkan oleh anak umur 4-16 tahun. Ada beberapa yang membutuhkan tinggi maksimal atau minimal untuk bermain (misalnya untuk menyetir mobil mini, tinggi maksimalnya 130cm). Di dalam Kidzania, semuanya disesuaikan oleh tinggi anak-anak, bisa dibilang tempat bermain itu adalah dunia milik anak-anak.
Berhubung diri ini masih tergolong dalam 4-16 tahun, jadinya aku main di dalam sana. Permainan dimulai jam 10 pagi, berakhir jam 3 sore (itu gelombang pertama, dalam satu hari ada dua gelombang, gelombang kedua dimulai beberapa saat setelah gelombang pertama selesai).
Permainan pertama yang kumainkan adalah mengecat tembok. Selanjutnya, aku bermain ke pabrik hotdog, burger, pizza, bottling aqua, kumon, dance club, bank, pengadilan, flight simulator, teater. Sisanya, tidak kumainkan karena waktu yang terbatas dan beberapa lainnya karena memang tidak berminat (barber shop, salon, magic house, dll.).
Dua jam pertama, aku yang jelas-jelas tidak bisa dipanggil anak-anak lagi (udah masuk remaja gitu), masih senang-senang saja sama apa yang kami mainkan. Setelah itu, semuanya terasa membosankan. Mulai dari antrean yang cukup lama untuk memainkan suatu permainan hingga ruangan Kidzania yang sepertinya terasa kecil sekali karena sudah dikelilingi berkali-kali.
Bagi anak-anak, mungkin ini adalah tempat bermain yang sangat menyenangkan, bisa berpura-pura menjadi orang dewasa (yang dipanggil bapak/ibu oleh petugas disana), merasakan pekerjaan yang dilakukan bila menjadi orang dewasa. Semuanya terlihat menyenangkan disana dan cukup edukatif serta dapat dijadikan referensi bagi anak-anak dalam menentukan ingin menjadi apa suatu saat mendatang.
2 comments:
Tempat buat anak2 pura2 jadi oranggede..
Jadi kalo aq ikutan maen berarti aku pura2 jadi anak2?
Asik jugaaa.... ~kalo gak diusir satpam~
:mrgreen:
Post a Comment