Tuesday, September 2, 2008

Pantun

(dibuat pas pelajaran Bahasa Indonesia, disuru ngebuat pantun sebanyak2nya, kerja kelompok sih, tapi tiap orang di kelompok yah tetep aja ngebuat)



Bersiap menjalankan misi

Mulai dengan duduk di kursi

Sebisa mungkin memantapkan posisi

Karena otak siap diisi



Berpakaian olahraga terasa bebas

Menciptakan sebentuk rasa puas

Lapangannya terlalu luas

Mengolah raga mengundang malas



Langit terbentang memapar mimpi

Tanah terhampar saling silang

Orang berbicara tentang akhir bumi

Benarkah sebentar lagi akan hilang?



Bumi berputar layaknya ban

Seakan memapah manusia dengan tali

Kini tak lagi berharap akan keajaiban

Akankah sang ajaib itu muncul kembali?



Berjalan di api seakan itu mudah

Penonton menyaksikan dengan risau

Matanya memang melirik indah

Namun hatinya mengacungkan pisau



Di samping sungai penduduk melihat air naik

Bergotong royong agar hal itu dibuang

Diri ini memang bukan yang terbaik

Namun masih tetap berjuang



Hujan sedang merintik liar

Mata melirik ke luar

Perempuan suka berkoar

Bergosip menggetarkan pilar



Rumah besar majikan yang punya

Tamu datang pelayan membuka pintu

Demi tercinta berjanji melakukan segalanya

Benarkah cinta sehebat itu?



Ibu menatap anaknya haru

Melihat anaknya masuk tahanan

Langit bersinar biru

Berapa lama lagi hal itu bertahan?



Sungai memberi turun temurun

Ketika kering meninggalkan malang

Air mata hangat mengalir turun

Bertanya mengapa kematian harus datang



[5 - 25/07/08]

No comments: